Skip to main content

Translate

Custom Search

Life is beautiful

Resep Garang Asem Mantap Dicoba Saat Stay at Home

Pada saat PSBB ini pasti ada yang kangen wisata kuliner ke luar negeri seperti Afrika atau Jawa Tengah, bahkan ke Bali. Berhubung masih PSBB, cukuplah wisata kuliner di rumah. Daripada bosan dengan makanan yang dikirim oleh kurir, entah itu GoFood atau GrabFood, ayo lah coba resep kuliner Nusantara asal Jawa Tengah ini, Garang Asem.
Garang Asem, Resep Garang Asem, bahan garang asem, Kuliner Jawa, Wisata Kuliner, stay at home, working from home, PSBB, cuci tangan
Garang Asem Versi Santan (romadecade.org)
Garang Asem ini biasanya anda temukan di warung atau rumah makan bernuansa Jawa, bukan Australia ya. Makanan segar ini dibungkus dengan daun pisang. Masakan ini akan membuat kita lebih sehat karena mengandung gizi, protein dan pasti banyak vitaminnya. 

Yuk cobain sambil working from home, toh boss nggak bisa lihat. Yang penting pekerjaan beres sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku. 
Garang Asem, Resep Garang Asem, bahan garang asem, Kuliner Jawa, Wisata Kuliner, stay at home, working from home, PSBB, cuci tangan
Bahan-bahan yang disiapkan (haniyakitchen.com)


Bahan-bahan yang sangat penting disiapkan:

NB: Pastikan anda menyiapkan daun pisang secukupnya untuk membungkus bahan-bahan ini setelah diolah sebagaimana disebutkan menjelang bagian akhir resep istimewa ini:

500 gram Daging Ayam

1 sendok teh Merica

1 sendok teh Gula

1 sendok teh Garam

1 sendok teh Air Asam Jawa

Bahan Untuk Isian:

Santan secukupnya

3 buah belimbing wuluh, iris

2 buah tomat hijau, iris

4 buah Cabai Merah, iris

2 buah Cabai Hijau, iris

8 buah Cabai Rawit Hijau, iris

5 siung Bawang Merah, iris

2 siung Bawang Putih, iris

2 lembar daun Salam

Lengkuas secukupnya, juga diiris

Garang Asem, Resep Garang Asem, bahan garang asem, Kuliner Jawa, Wisata Kuliner, stay at home, working from home, PSBB, cuci tangan
Garang Asem Versi Tanpa Santan (styl.id)
Setelah itu pastikan anda segera memasaknya dengan cara sebagai berikut:

1.    Cuci bersih ayam dan potong-potong menjadi beberapa bagian kecil, kemudian sisihkan.
2.    Rebus santan encer beserta daun salam, daun jeruk, belimbing Wuluh, Tomat hijau, Lengkuas, Serai, garam, air asam Jawa dan gula.
3.     Masukkan ayam yang telah anda potong-potong. Masak hingga ayam empuk dan air menyusut.
4.   Jika ayam belum empuk, bisa ditambahkan air dan masak kembali hingga empuk.
5.    Tuanglah santan kental. Masak sambil diaduk perlahan hingga mendidih dan santan meresap ke ayam. Angkat ayam dan bagi menjadi 5 bagian, lalauu sisihkan.
6.    Ambil 2 lembar daun pisang, susun dan tumpuk jadi satu.
7.   Taruh semua bumbu rempah yang sudah anda siapkan yaitu: daun salam, daun jeruk, dan irisan lengkuas. Jika suka tambahkan air asam Jawa. Taruh di atasnya 1 bagian ayam. Tambahkan bumbu iris 1 bagian. Siram dengan kuah santan rebusan ayam.
8.     Bungkuslah dengan rapi lalu sematkan pada bagian atas daun dengan tusuk gigi.
9.     Akhirnya, kukus garang asem selama kurang lebih 30 menit.

Setelah matang, angkat dari kukusan, dan tentu saja dihidangkan di meja makan. Mantap disajikan baik untuk makan siang maupun makan malam.

Catatan:

Jika tidak suka dengan santan, anda bisa memasaknya tanpa santan, mungkin akan terasa lebih maknyus. Silahkan bereksperimen bareng pasangan anda, siapa tahu masakan khas Jawa Tengah ini bisa menjadi selingan menyenangkan bahkan membuat anda lebih sehat di saat stay at home dan working from home.

Pasti nikmat makan Garang Asem bersama keluarga. Untuk sementara tetangga jangan dikasi dulu ya, sampai percobaan berikutnya yang hasilnya lebih sempurna. Kalau percobaan yang akan datang sukses, anda bisa membuka pesanan untuk teman-teman yang juga sedang stay at home. Wah, bisa making money from home nih. 

Nah, sebagaimana pesan Presiden, ingat cuci tangan sebelum makan atau setelah kembali dari belanja bahan-bahan untuk masak. Kalau lagi makan nggak usah pakai masker lho. 

Tetap semangat, be happy dan jangan mudik dulu supaya tetap safe dan sehat. 

Comments

Followers

Online Visitors

Popular posts from this blog

Benefits of water for our health

If you are thirsty, you may drink soft drinks, beer, fruit juices, cold cappuccino and so forth, but in general people prefer water. They will buy a bottle of mineral water, or drinking from the tap and drink water that has been treated with water purification machines. Water not only serves to quench our thirst. However, water is a "drug" is very effective for: - Maintain a healthy body - Clearing the mind, and - Maintain balance in your body's tissues. Did you know, most of the body consists of water and each cell consists mostly of water? 70% of your body consists of water. Water is used constantly in the process of life. Therefore, you must always fill your inventory. As a result if you are short of water: If you are short of water, the cells will begin to draw water from the bloodstream. As a result, the blood thickens, so the heart must work harder to pump blood, and the body will begin to direct blood away from less vital areas. Dehydration may ...

Terungkap Rahasia Rasa Capcay Yang Enak

Misalnya, pada saat liburan ke Semarang selain mencari lunpia rebung yang paling enak, ada pecinta wisata Kuliner dari generasi old yang sengaja menyempatkan waktu untuk menikmati Capcay legendaris di kota itu.  Saya percaya anda pasti sudah rindu untuk wisata kuliner bersama keluarga atau para sahabat dan komunitas. Yuk obati rasa rindu yang memuncak itu sambil stay at home .  Capcay Goreng. Juga ada versi Capcay Kuah (begini.id) Di Medan atau Jakarta dan kota-kota lainnya di Nusantara juga banyak dijumpai restaurant keluarga terkenal, yang turun temurun terkenal dengan rasa Capcay yang lezat nggak ketulungan. Pada saat masuk Chinese Restaurant di kota-kota tersebut selain memesan menu seperti Burung Dara Goreng, Gurame Asam Manis atau Sup Asparagus, bisa dipastikan ada salah satu "peserta" akan memilih Capcay. Padahal ada menu Sayur  Kailan ( 芥蘭 , jièlán) yang tak kalah enaknya.  Capcay menjadi favorit karena dimasak dengan aneka sayuran. Secara tradisional Capcay...

Tips to prevent transmission of the MERS & Corona virus

Warning.  Do you already know the MERS virus that has caused many deaths in Saudi Arabia ? Since the year 2012 the Middle East Coronavirus Respiratory Syndrome (MERS) has plagued the plains of Saudi Arabia, killing 102 people, including foreigners such as  Egyptian and Indonesian, even an American citizen had been killed by the deadly MERS virus . There are a variety of ways taken to curb the spread of this virus, one of them with prevention. Although no travel warnings from your country or from the Kingdom of Saudi Arabia, you should postpone your trip to Saudi Arabia, though you will worship in the holy land of Mecca.   MERS virus.  Image: abclocal.go.com It has been reported that this virus was first transmitted in Arabia by camel to man, so that most casualties were in Arabia and spread to neighboring Arab countries, such as Egypt, Kuwait, and even Europe. The main symptom of the virus is the flu, fever, and a cough that is almost s...